Hari Pertama Efektif Bulan Ramadhan,MTsN 1 Banyuwangi Melaksanakan Dua Kegiatan

 


Hari Pertama Efektif Bulan Ramadhan,MTsN 1 Banyuwangi Melaksanakan Dua Kegiatan

===

Rabu, 13 Maret 2024 MTsN 1 Banyuwangi kembali beraktivitas. Hari ini bertepatan dengan hari kedua puasa ramadhan.

Meski demikian tak membuat semangat siswa dan guru mengendur.

Pada hari ini MTsN 1 Banyuwangi memiliki dua kegiatan.

Kegiatan pertama adalah Zoom.

Sebagian siswa MTsN 1 Banyuwangi yang terdiri dari perwakilan OSIM dan dewan galang mengikuti zoom pembukaan pondok ramadhan bersama kantor wilayah kementerian agama provinsi Jawa Timur.

Hadir memberikan sambutan kepala kantor kementerian agama provinsi jawa timur, Husnul Maram.

Dalam sambutannya beliau menyampaikan untuk senantiasa berperilaku sesuai tuntunan islam, menghindari kekerasan dan menjaga kerukunan.


Kegiatan kedua adalah simulasi ujian berbasis digital. Tujuan kegiatan ini untuk mengetahui permasalahan yang mungkin terjadi ketika ujian nanti berlangsung sekaligus untuk mencari solusinya.

Sesuai rencana MTsN 1 Banyuwangi akan melaksanakan asesmen/ujian  mulai 15 Maret 2024 nanti. Adapun ujian tersebut antara lain adalah sumatif tengah semester rombel VII dan VIII, sumatif akhir semester kedua rombel VII kelompok belajar cepat (KBC) serta Sumatif akhir semester genap rombel IX KBC dan penilaian akhir tahun untuk rombel IX. Seperti yang dituturkan Asri , wakil kepala madrasah bidang kurikulum.

Simulasi berlangsung lancar, namun masih ada beberapa kendala yang perlu dibenahi. Alan selaku teknisi kegiatan ujian  menyampaikan untuk lebih mempersiapkan aplikasi yang digunakan dalam ujian nanti akan diadakan simulasi kedua pada hari kamis besok.

“Semoga pada simulasi kedua besok, semua kendala dapat teratasi.” Tuturnya. (asr)

==

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sosialisasi Jejak Karbon Kita MTsN 1 Banyuwangi

MTsN 1 Banyuwangi Hadiri Pembinaan dan Penguatan Madrasah Penyelenggara SKS pada MTs/MA

Gandeng Tim Psikotes UINSA, MTsN 1 Banyuwangi Laksanakan Tes IQ ,Bakat dan Minat Siswa Rombel Awal